Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berita untuk Anda

12 Pekerjaan Paling Menjanjikan Di Masa Depan

Pekerjaan Masa Depan - Berikut adalah 12 pekerjaan paling menjanjikan untuk anak-anak Anda di masa depan yang harus Anda ketahui sebagai orang tua.

Jaman sudah berubah. Tentu hal ini sangat berbeda dengan masa-masa sebelumnya. Kini kehidupan manusiasemakin tidak terpisahkan dari teknologi dan ilmu pengetahuan.

Namun perubahan jaman yang ditandai dengan semakin majunya ilmu pengetahuan, sains dan teknologi juga memberikan dampak tersendiri. Ada beberapa pekerjaan yang dipastikan musnah di masa depan.

Mengingat hal ini, maka semua pihak perlu segera mengantisipasi dengan cara menyesuaikan dunia pendidikan agar mampu menjawab kemajuan jaman.

Hal ini seyogyanya adalah tugas kita bersama sebagai bagian dari elemen bangsa agar anak-anak Indonesia mampu terus eksis dan bahkan bisa berbicara banyak kedepannya, khususnya di era industri 4.0 dan internet.

Pekerjaan Masa Depan | Adifunlearning.blogspot.com
Pekerjaan Masa Depan

Lalu bagaimana dengan peran Anda sebagai orang tua? Dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang demikian pesat, maka Anda juga wajib memandang jauh kedepan. Salah satunya mengenai gambaran profesi yang paling menjanjikan untuk anak Anda di masa depan.

Lalu apa saja pekerjaan-pekerjaan paling menjanjikan di masa depan? Apakah Anda masih belum punya gambaran? Jangan khawatir karena di artikel ini, Adi Fun Learning akan memaparkan 12 profesi yang akan berkibar ke depannya.

1. Ahli Keamanan Digital

Ini adalah profesi nomor satu yang akan paling dicari di masa depan. Seiring dengan kemajuan teknologi dan digitalisasi data, maka seorang ahli keamanan digital akan menjadi sorotan dan rebutan banyak perusahaan besar.

Mengapa? Karena di masa depan yang terjadi adalah perang digital, seperti munculnya berbagai virus, pencurian data hingga serangan siber. Dan di sinilah peran seorang ahli keamanan digital benar-benar dibutuhkan.

Baca juga Manfaat Sistem Zonasi

2. Dokter

Dokter akan tetap menjadi profesi yang paling diidamkan sekaligus dibutuhkan. Terlebih dengan semakin ketatnya persaingan, maka manusia akan semakin rentan untuk sakit.

Belum lagi perubahan iklim yang parah serta munculnya berbagai wabah aneh di berbagai belahan bumi. Seorang dokter masa depan selain harus ahli di bidangnya juga diwajibkan untuk mampu memiliki keterampilan teknologi yang memadai.

Baca juga Tips Mengajarkan Pelajaran Sejarah agar Menyenangkan

3. Ahli Robotik

Kini bukan jamannya lagi menggunakan pekerja manusia secara massif. Justru yang ada sekarang, perang tenaga kerja sudah digantikan dengan robot. Karena selain lebih cepat dan kuat, robot juga lebih murah.

Ahli robot pada saatnya nanti akan menjadi primadona bagi pabrik dan perusahaan besar. Sangat wajar jika pada saatnya nanti pekerjaan ini bisa membuat orang menjadi kaya raya dan terkenal.

Baca juga Penjelasan Teori Pembelajaran Behavioristik

4. Insinyur

Seiring dengan semakin banyaknya jumlah penduduk, kebutuhan akan hunian juga semakin besar. Namun yang harus disadari jumlah area sangat terbatas. Insinyur masa depan harus menyadari hal ini dan mampu berinovasi membangun gedung dan bangunan yang kuat, kokoh, aman namun nyaman serta sesuai dengan tuntutan jaman.

Baca juga Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak.

5. Rekayasa Genetika

Kanker, Tumor dan HIV adalah sebagian kecil momok mengerikan yang menghantui perjalanan umat manusia. Belum lagi cacat permanen akibat kecelakaan kerja atau genetik.

Untuk itulah di masa depan ahli rekayasa genetika akan menjadi profesi yang sangat menjanjikan. Mereka adalah jawaban bagi semua masalah yang di masa lampau mustahil mendapat solusinya.

Baca juga Cara Melakukan Active Learning.

6. Pengacara

Sengketa di masa depan akan berkutat masalah perebutan sumber daya alam. Jika ada perselisihan hukum, maka jawabannya adalah pengacara. Jangan heran jika profesi pengacara akan makin moncer hari demi hari.

Baca juga Daftar Situs Pendidikan Terbaik

7. Penasihat Keuangan

Kemunculan berbagai start-up serta kelahiran kembali sistem ekonomi dunia melalui hadirnya mata uang digital dan transaksi non tunai membuat manusia terheran-heran.

Sebagai akibat dari ini semua, jangan heran jika muncul banyak orang kaya baru. Tentu mereka yang sudah mapan tak ingin jatuh miskin. Maka penasihat keuangan, entah itu di bidang pajak maupun investasi adalah solusinya.

Baca juga Cara Memodifikasi Metode Drill

8. Diplomat

Mirip dengan pengacara, namun area mereka lebih luas dan sedikit lebih menantang. Perang kini tak dianggap sebagai solusi utama, karena baik pemenang maupun yang kalah akan menderita. Sebagai gantinya, pertempuran di bidang diplomasi akan makin menggelora. Oleh karena itu, dunia menanti para ahli di bidang ini yang pandai melobi berbagai pihak demi keuntungan bersama.

Baca juga Model Pembelajaran PAIKEM

9. Fotografer / Videografer

Semua perusahaan butuh marketing. Dan inti dari marketing adalah iklan. Di sinilah peran fotografer dan editor dibutuhkan. Jangan heran jika mereka nanti akan menjadi rebutan perusahaan besar, terlebih yang sudah menguasai UX/UI.

Baca juga Ketika Sekolah Menjadi Candu

10. Pengusaha

Apapun jamannya, pengusaha tetap menjadi profesi yang diidam-idamkan. Selain itu merekalah yang sebenarnya akan mempekerjakan semua profesi lainnya. Apapun itu.

Namun menjadi seorang pengusaha di masa depan tentu memiliki tantangan yang berbeda. Mereka harus mampu mengikuti trend yang berkembang.

Baca juga Cara Menggunakan Flashcard untuk Pembelajaran

11. Ahli Energi

Energi, energi dan energi. Hal inilah paling memungkinkan untuk melahirkan perang dunia ketiga. Untuk itu, para ahli di bidang energi terbarukan yang aman dan bersih akan menjadi incaran banyak perusahaan bahkan negara.

Baca juga Cara Meningkatkan Motivasi Siswa Melalui Stiker

12. Ahli Pangan

Populasi dunia yang makin membengkak ternyata dibarengi dengan alam yang makin rusak. Lalu bagaimana dengan nasib generasi mendatang. Apakah benar anak cucu manusia akan kelaparan kelak nantinya?

Di sinilah ahli pertanian dan pangan harus menjawab. Mereka akan menjadi solusi bagi permasalahan pertanian dan akan makin dibutuhkan.

Baca juga Cara Mengatasi Anak yang Suka Membully

Demikianlah 12 pekerjaan paling menjanjikan di masa depan untuk anak-anak Anda. Apakah Anda sudah mempersiapkannya? Atau Anda memiliki ide yang lain? Masuk dan mengincar sekolah kedinasan langsung kerja misalnya? Silahkan berbagi di kolom komentar. (Adi Fun Learning)

2 komentar untuk "12 Pekerjaan Paling Menjanjikan Di Masa Depan"