Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berita untuk Anda

Present Continuous Tense untuk Masa Depan

Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengungkapkan kejadian yang akan terjadi di masa depan. Anda bisa menggunakan (pada umumnya) simple future, namun sebagai alternatif pada kasus tertentu bisa juga dengan present continuous.

Present Continuous untuk masa depan
Present Continuous untuk masa depan

Present continuous for future arrangement atau penggunaan present progressive / present continuous sebagai ekspresi peristiwa di masa depan bahkan juga merupakan hal yang lazim di kalangan penutur asli Bahasa Inggris. 

Berikut adalah beberapa contoh kasus dimana present progressive bisa digunakan : 

  • Tom is visiting his grandson tomorrow.
  • Bob and Bradley are coming to my house next Monday.
  • What are you doing tonight, Sam?
  • Are you having party at your birthday this Saturday?
  • I am going to Jakarta next weekend.
  • We are leaving tomorrow at 8. 
  • My fiance is playing tennis with my mom this evening.
  • He's sick now. He isn't working tomorrow.

Pada kalimat pertama, Tom sudah mengatakan kedatangannya kepada cucunya. Setidaknya dia sudah punya rencana matang untuk berkunjung. Hal ini juga sama pada kalimat kedua dimana aku sudah tahu Bob dan Bradley akan berkunjung.

Pada kalimat ketika, penanya bertanya kepada Sam apakah ia punya rencana malam ini. Hal ini biasanya sebagai pembuka untuk suatu tawaran atau ajakan.

Pada kalimat keempat, penannya mengkonfirmasi rencana atau info bahwa sosok yang sedang dia ajak bicara akan mengadakan pesta di hari Sabtu depan.

Pada kalimat Im going to Jakarta next weekend dan We are leaving tomorro at 8, rencana yang akan dilakukan benar-benar sudah matang. Jadi ini hanya sebagai pemberitahuan.

Hal yang sama sebenarnya juga bisa diterapkan pada kalimat My fiance is playing tennis with my mom this evening dan kalimat terakhir, karena pembicara yakin bahwa kedua hal itu akan terjadi. 

Demikian, semoga bermanfaat. 

Posting Komentar untuk "Present Continuous Tense untuk Masa Depan"